Selama kepemimpinan saya nanti saya memilki beberapa proker andalan yang akan coba saya dan team saya selenggarakan , proker-proker tersebut adalah sebagai berikut :
1) PPJ
PPJ adalah sebuah Culture yang telah ada di dalam Sejarah ESP Unpad hingga saat ini, dan ini akan saya jadikan proker andalan, karEna apa??
Saya pun pernah mengalami masa-masa ini, masa-masa sulit selama di PPJ, terus terang perasaan kesal pada senior itu ada saat PPj, tapi bukan hal tersebut yang saya ingat, tapi yang saya ingat adalah saat-saat dimana saya bisa mengenal teman baru saya yang selanjutnya menjadi keluarga saya di sini, berawal dari membuat buku merah, mencari kardus bareng, ngedumelin senior bareng, ngedumelin dan niruin gaya tatib bareng, tapi bukan kejelekan itu yang dipentingkan dari sini, tapi saya bisa mengenal karakter teman-teman saya, ada yang easy going, ada yang gak suka di tekan, ada yang suka tantangan, ada pula yang gak suka diperintah-perintah,, sungguh itu awal perkenalan yang luar biasa, dari sebuah program yang sangat controversial di zaman sekarang ini, tapi berkat itulah hubungan personal saya dan teman saya terjalin begitu erat, saling bantu dan saling mengerti hingga sekarang, perkenalan dengan senior, hal-hal tersebutlah yang menjadi kunci kebaggaan saya yang selalu saya ceritakan pada jurusan lain. Dan PPJ akan tetap ada, mengimbangi kehidupan manusia yang semakin individualis dan apatis.
2) ESP Group Discussion (ESPGUD)
Tidak Dipungkiri dari jurusan ESP inilah Ekonom-Ekonom Muda handal masa depan akan lahir. namun faktanya adalah berupa sebuah keengganan saat ini untuk mencari apalagi membeli Koran dan membacanya untuk tahu informasi seputar masalah ekonomi yang melanda Indonesia dan Dunia,maka saya mengusulkan sebuah program dimana espers UNPAD dapat memperoleh wawasan tersebut tanpa harus membaca Koran, hal tersebut dikemas dalam pertemuan rutin tiap minggu cukup sekali saja, yang mana angkatan 3 tahun termuda akan dikelompokkan menjadi satu kelompok dengan 2 kakak pendamping dari angkatan atas, sehingga dalam hal ini bukan hanya ilmu yang kita dapat tapi sosialisasi 3 angkatan termuda dengan angkatan yang ada di atasnya pun terjalin, caranya bisa dengan ngumpul bareng mingguan dengan kelompok-kelompok yang berisikan masing-masing Espers dari 3 angkatan termuda, dan yang memimpin ESPGUD ini adalah senior ESP, materi tidak terfokus hanya masalah ekonomi saja, tapi juga bisa masalah seni, seputar ESP, ataupun seputar proker HIMA yang bisa dijelaskan langsung dalam ESPGUD ini.
Proker ini juga merupakan sebuah upaya untuk mengenal angkatan lain, karena tidak semua orang yang berani dan mau memulai mengenal angkatan atas terlebih dahulu, namun berbeda halnya saat beberapa orang yang awalnya belum saling mengenal diletakkan dalam satu kerlompok dengan situasi dan kondisi sedemikian rupa, maka secara tidak langsung, akan ada yang namanya perkenalan, komunikasi, interaksi yang berkelanjutan, dan dalam hal tersebutlah keluarga kecil akan terbangun guna memperkokoh sebuah keluarga besar.
Selain itu melalui proker ini, HIMA juga akan mudah dalam mensosialisasikan proker2 ataupun kegiatan terdekat yang akan dilaksanakan, sehingga meskipun bukan panitia, anak-anak ESP khususnya angkatan termuda bisa partisipasi aktiv, karena peran media seperti pamphlet sangat kecil kemungkinan mendapatkan audience yang cukup banyak untuk datang dalam sebuah acara, namun komunikasi langsung antar personal, dan antar kelompok akan lebih mudah dipahami dan menarik audience untuk berpartisipasi langsung.
3. ESP-EDULI (Pembagian sembako, sunatan masal, pengobatan gratis)
Di Lingkungan Unpad DipatiUkur, bisa dibilang ESP sudah sangat EKSIS, maka saat ini yang diupayakan adalah bagaimana caranya ESP cukup dikenal oleh warga, masyarakat terdekat UNPAD dipatiukur, BANDUNG pada umumnya, bila mengadakan acara yang bersifat hiburan seperti konser music, itu sudah cukup banyak, maka bagaimana bila ESP mencoba sebuah acara baksos besar-besaran yang mampu membantu masyarakat dalam meringankan beban mereka dalam hal kebutuhan pokok dan kesehatan,
Sebab fakta saat ini adalah, kemiskinan masih menjadi hal yang menjadi pusat perhatian, kesehatan pun demikian, masalahnya adalah, orang-orang yang notabenenya di bawah garis kemiskinan, enggan untuk berobat ke puskesmas, meskipun ada jaminan yang meringankan biaya pengobatan dan lain-lain, namun yang menjadi beban mereka adalah saat harus membeli obat, melalui pengobatan gratis ini, kita membantu mereka untuk cek kesehatan, kandungan, member obat kepada mereka secara Cuma-Cuma, begitu pula halnya dengan sunatan masal, sebab masalah masyarakat itu adalah uang, uang mungkin memang bukan segalanya, namun segalanya berasal dari uang…
Yang jadi pertimbangan mungkin… untuk proker ini kita butuh dana yang cukup besar, dan tenaga medis yang kita butuhkan, juga berapa orang dan masyarakat yang mana yang menjadi sasaran target kita?, untuk dana, acara kita adalah acara sosial, dan banyak sekali sponsor yang mau bekerjasama untuk masalah soial ini, dan tenaga medis, pertama kita bisa bekerjasama dengan orang tua ESPERS yang berprofesi sebagai dokter, kedua kita juga bisa bekerja sama dengan badan-badan kesehatan dan sosial yang memang bergerak di bidang ini, ketiga kita juga bisa bekerja sama dengan FK Unpad, dan masalah sasaran kita fokuskan ke satu kampong dimana rata-rata warga nya adalah warga yang sulit dalam tiga hal tersebut, kita data lalu kita beri kupon, dan selanjutnya mereka dapat berobat dengan kupon yang mereka miliki, atau bisa juga tidak terpusat pada satu kampung saja, atau dengan target menyebar
Efek dari kegiatan ini adalah, mahasiswa ESP khusunya dan Ekonomi umumnya akan terasah secara spiritual, jiwa sosial mereka, sehingga untuk kehidupan hedonis akan sedikit demi sedikit terkurangi, karena saat bekerja di lapangan untuk acara-acara sosial semacam ini, banyak sekali peristiwa-peristiwa yang menyadarkan kita kembali bahwa masih banyak orang yang lebih buruk keadaan nya dari kita. Selain itu acara-acara seperti ini juga akan membantu apabila kita telah menjadi senior dan butuh data untuk pembuatan skripsi, dan tesis, mungkin butuh sample dan kita bisa berhubungan dengan kampong tadi, karena sebelumnya telah terjalin hubungan yang baik, dan kegiatan ini tidak mustahil untuk diadakan oleh mahasiswa, karena banyak SMU di Indonesia yang mampu melakukan ini.
4. Staff Muda
Terus terang program staff muda yang diadakan HIMA saat ini membuat saya tertarik sekaligus tertantang untuk mengupayakan tenaga dan pikiran saya untuk membantu HIMA ESP, karena ini adalah sebuah kesempatan dimana mahasiswa baru diberi peluang dan sebuah kehormatan mungkin, untuk bekerja sama dengan senior-senior pilihan dalam HIMA ESP ini, oleh sebab itu saya ingin menjadikan Staff Muda ini sebagai proker andalan, karena ini bertujuan untuk mengefesiensikan kerja HIMA sekaligus asset pengetahuan mengenai tekhnis pekerjaan HIMA di tahun-tahun berikutnya
HOW TO BE STRONGEST ESP????
Maka melalui proker ESPGUD saya di atas adalah salah satu cara mengantisispasi narsis perangakatan, karena mereka kita coba baurkan dengan angkatan lain, sehingga saling dukung, saling bantu.
Hal besar dimulai dari hal kecil, untuk mengompakan keluarga besar maka kitapun harus mengompakkan keluarga kecil, dan kita tetap butuh kendali yaitu HIMA lah yang memegang kendali disini dimana HIMA mengupayakan agar keluarga-keluarga kecil kompak namun tidak lupa bahwa keluarga kecil adalah bagian dari keluarga besar, HIMA sebagai control
Seeorang akan dipandang, apa bila iya memilki sesuatu, hal terkecil apapun itu dari seseorang maka itu adalah bukti keberadaan orang tersebut, dan untuk menjadi kuat seseorang harus dianggap ada dulu, demikian pula ESP untuk menguatkan ESP khususnya di kalangan FE UNPAD maka buktikanlah dengan menunjukkan keberadaan ESP, cara nya ada dua pilihan bisa itu cara baik ataupun cara buruk, yang mana dua hal itu bisa membentuk pemikiran baru di kalangan masyarakat UNPAD sendiri, maka dalam hal ini saya akan berusaha menunjukkan bahwa ESP itu ada dengan segala kebaikannya, dan apabila ada isu miring tentang ESP itu bukanlah ESP, tapi oknum yang bertindak menyimpang, dan orang yang menyimpang secara general salah, dari jurusan manapun ia berasal, yang salah tetap salah
Banyak cara menunjukkan esp itu ada, dari oraganisasinya yang professional, proker-preokernya yang berbobot dan attractive dan alangkah baiknya bila itu semua di dukung oleh SDM ESP yang berwawasan, bermanfaat dimanapun dia berdiri, dan bisa menjadi problem solver dimanapun iya berada, ESP sudah punya modal kekeluargaan yang begitu oke, oleh sebab itulah kekeluargaan ini benar-benar dijaga, jangan sampai hanya karena perilaku beberapa ESPERS membuat orang antipati terhadap ESP dan culture-culture positif yang ada di dalamnya,
Itu semua akan coba saya wujudkan melalui proker-proker andalan saya di atas, dan selanjutnya proker- proker yang merupakan masukan dari team dan warga ESP itu sendiri.
Setelah kita tunjukkan bahwa kita ada, mulai menjalin hubungan dengan jurusan lain, fakultas lain, dan meluas lagi, karena kita butuh orang lain untuk menilai kita, kita butuh orang lain untuk tolak ukur seberapa kuatkah kita, kita butuh orang lain untuk control bagi kita sendiri. Saatnya berfikir dewasa untuk kebaikan kita semua.. karena kita adalah MAHASISWA..
SENANGNYA BISA BERMIMPI JADI KAHIM….. HEHEHEHHEHE…^^
0 komentar:
Posting Komentar